Di
garis timur kulihat satu titik yang menakjubkan
kemudian di langit-langit malam
sahabat dekatku menandai banyak titik
Ah, rasi bintang yang bersinar paling terang, orion.
jadi seperti aku dan kau dulu...
bersatu dan berlalu menghampiri rasi bintang masing-masing
menyapanya...
sahabat dekatku menandai banyak titik
Ah, rasi bintang yang bersinar paling terang, orion.
jadi seperti aku dan kau dulu...
bersatu dan berlalu menghampiri rasi bintang masing-masing
menyapanya...
belum
selesai aku berkata satu, kau ajak lagi aku melaju.
mengarungi lautan
penuh deru haru.
lalu kau lalai oleh rasa, dan pergi di sudut mataku.
kau tinggalkanku, dengan segala titik semu.
harapku pilu.
belum selesai kuisi titik-titik itu, kau datang lagi terangkan hari syahdu.
lalu,.. melenggang lagi.
pergi dengan segala tega.
tinggalkanku,..
kau tinggalkanku, dengan segala titik semu.
harapku pilu.
belum selesai kuisi titik-titik itu, kau datang lagi terangkan hari syahdu.
lalu,.. melenggang lagi.
pergi dengan segala tega.
tinggalkanku,..
titik
itu bukan tanda di akhir kalimat
titik adalah sinyal membuat kalimat baru
titik itu bukan sebuah pusat
titik titik titik yakni rahasia di akhir kalimat
setelah titik, spasi, jeda, dan waktu mendarat
mengingatkan awal kalimat untuk diisi sang kapital
kapital yang mengawali awal
pembuatan kalimat baru
melupakan kisah-kisah lalu
titik itu bukan sebuah pusat
titik titik titik yakni rahasia di akhir kalimat
setelah titik, spasi, jeda, dan waktu mendarat
mengingatkan awal kalimat untuk diisi sang kapital
kapital yang mengawali awal
pembuatan kalimat baru
melupakan kisah-kisah lalu
0 komentar:
Posting Komentar